Banyuasin | Tim sepak bola Macan TN desa Tabala Jaya berhasil mencetak kemenangan ketiga berturut-turut usai mengalahkan Tim sepak bola Bodrex dari desa Sri Agung dengan Skor 1-0 pada final turnamen sepak bola antar desa satu kecamatan Karang Agung Ilir (KAI), Senin (11/10/2022).
“Tentunya kami sangat senang, dan saya sendiri secara pribadi selaku pelatih tim sepak bola TN Macam desa Tabala Jaya, bangga dengan kemenangan ini, saya ucapkan terima kasih atas perjuangannya dari awal hingga akhir,” ungkap bung Mardan.
“Dan tetap semangat, karena di tahun 2023 nanti kita menjadi tuan rumah, tentunya banyak yang harus kita persiapkan, tetap terus pertahankan trible winner, 3 kali berturut-turut Tim Sepak bola Macan TN menjadi juara,” pungkasnya.
Hal senada dikatakan Sergino, salah satu Straiker dari Macan TN, menjadi hak paten untuk mempertahankan gelar 3 kali berturut-turut memenangkan pertandingan piala bergilir antar desa di satu kecamatan Karang Agung Ilir.
“Untuk para supporter terima kasih atas support dan doanya,” tutup Sergino. (SARDI)